Surprise Me!

Wapres Gibran Bakal Berkantor di Papua, Tangani Pembangunan & HAM | KOMPAS MALAM

2025-07-08 314 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka kemungkinan akan berkantor di Papua usai mendapatkan tugas khusus dari Presiden Prabowo Subianto.

Informasi ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra.

Gibran disebut akan ditugaskan untuk menangani sejumlah persoalan strategis di Papua. Tak hanya fokus pada pembangunan fisik, Wapres juga akan menangani isu-isu penting terkait hak asasi manusia yang selama ini menjadi sorotan.

Penempatan kantor wapres di Papua ini dinilai sebagai langkah konkret untuk mendekatkan pusat pemerintahan dengan masyarakat Papua, sekaligus mempercepat penanganan berbagai persoalan yang ada di wilayah tersebut.

#papua #gibran #prabowo

Baca Juga Tarif Dagang 32 Persen dari AS, Istana Tunggu Hasil Lobi Menko Airlangga | KOMPAS MALAM di https://www.kompas.tv/nasional/604033/tarif-dagang-32-persen-dari-as-istana-tunggu-hasil-lobi-menko-airlangga-kompas-malam

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/604035/wapres-gibran-bakal-berkantor-di-papua-tangani-pembangunan-ham-kompas-malam